Uswah Islam

Uswah Islam Merupakan Cerita Suri Tauladan dari Sahabat Nabi Muhammad SAW Untuk dijadikan Pelajaran Buat Kita Semua

  • Home
  • Sitemap
  • Tentang
  • Hubungi
Beranda » islam » Hukum Menghadiri Perkawinan Teman Nasrani

Hukum Menghadiri Perkawinan Teman Nasrani

Menghadiri acara walimah (pesta perniakahan) teman yang beragama Nasrani boleh-boleh saja, selama bukan pada acara ritual keagamaan mereka, seperti sakramen di gereja, dan tidak ada kemungkaran di tempat tersebut seperti musik-musik, biduwanita seronok, minuman keras, dan semisalnya.
Karena walimah termasuk masalah duniawi (bukan ubudiyah), hukum asalnya mubah. Dan hendaknya seorang muslim menjadikannya sebagai sarana dakwah, menunjukkan kemuliaan ajaran Islam saat diundang; apalagi kalau dia tetangga, kerabat, dan rekan kerja.




Ada sebagian ulama yang melarangnya –seperti dalam kitab Mawabih Jalilah fi Syah Mukhtashor Kholil- karena menghadiri undangan pesta pernikahan Nasrani adalah bentuk memuliakannya.

Sedangkan muslim ditintut untuk tidak meninggikan orang kafir. Apalagi kalau dia seorang tokoh Nasrani, hendaknya tidak menghadirinya supaya tidak termasuk orang yang memiliki kecintaan kepada orang kafir seperti dalam QS. Al-Mujadilah: 22.

لا تَجِدُ قَوْمًا يُؤْمِنُونَ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ الآخِرِ يُوَادُّونَ مَنْ حَادَّ اللَّهَ وَرَسُولَهُ وَلَوْ كَانُوا آبَاءَهُمْ أَوْ أَبْنَاءَهُمْ أَوْ إِخْوَانَهُمْ أَوْ عَشِيرَتَهُمْ أُولَئِكَ كَتَبَ فِي قُلُوبِهِمُ الإيمَانَ وَأَيَّدَهُمْ بِرُوحٍ مِنْهُ وَيُدْخِلُهُمْ جَنَّاتٍ تَجْرِي مِنْ تَحْتِهَا الأنْهَارُ خَالِدِينَ فِيهَا رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُمْ وَرَضُوا عَنْهُ أُولَئِكَ حِزْبُ اللَّهِ أَلا إِنَّ حِزْبَ اللَّهِ هُمُ الْمُفْلِحُونَ



Artinya:
Kamu tak akan mendapati kaum yang beriman pada Allah dan hari akhirat, saling berkasih-sayang dengan orang-orang yang menentang Allah dan Rasul-Nya, Sekalipun orang-orang itu bapak-bapak, atau anak-anak atau saudara-saudara ataupun keluarga mereka. meraka Itulah orang-orang yang telah menanamkan keimanan dalam hati mereka dan menguatkan mereka dengan pertolongan[1462] yang datang daripada-Nya. dan dimasukan-Nya mereka ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, mereka kekal di dalamnya. Allah ridha terhadap mereka, dan merekapun merasa puas terhadap (limpahan rahmat)-Nya. mereka Itulah golongan Allah. ketahuilah, bahwa Sesungguhnya hizbullah itu adalah golongan yang beruntung.

Penjelasan:
[1462] Yang dimaksud dengan pertolongan ialah kemauan bathin, kebersihan hati, kemenangan terhadap musuh dan lain lain.

Wallahu A’lam.

sumber: voa-islam.com
Tweet

Jangan sampai ketinggalan postingan-postingan terbaik dari Uswah Islam. Berlangganan melalui email sekarang juga:

Artikel keren lainnya:

Ditulis oleh Sungai Awan pada tanggal Wednesday, October 1, 2014
Newer Post
Older Post
Home
Copyright © 2015 Uswah Islam - Powered by Blogger
Template by Mas Sugeng - Versi Seluler